Penerimaan Mahasiswa Jurusan Matematika (Prodi Matematika Dan Statistik) FMIPA Universitas Tadulako: Saintis Muda Yang Solutif Dan Adaptif

Palu, Kamis, 31 Agustus 2023 – Universitas Tadulako, melalui Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), dengan bangga mengadakan acara Penerimaan Mahasiswa Baru Jurusan Matematika (Prodi Matematika dan Statistik) dengan tema “Saintis Muda yang Solutif dan Adaptif” pada Kamis, 31 Agustus 2023. Kegiatan berlangsung meriah di Aula FMIPA Universitas Tadulako, di mana peserta utama adalah mahasiswa baru angkatan 2023.

Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru Jurusan Matematika, Iman Al Fajri, S.SI., M.Si., menyatakan bahwa acara ini merupakan salah satu momen penting dalam kehidupan akademik para mahasiswa baru. “Kami berkomitmen untuk memberikan pengalaman berharga dan penerimaan yang hangat kepada semua mahasiswa baru jurusan Matematika. Tema ‘Saintis Muda yang Solutif dan Adaptif’ dipilih untuk menginspirasi mahasiswa baru agar selalu siap dan berani menghadapi perubahan serta menemukan solusi dalam tantangan yang dihadapi,” ujar Iman Al Fajri.

Sambutan dan pembukaan kegiatan ini disampaikan oleh Wakil Dekan Bidang Umum FMIPA, Prof. Junaidi, M.Si., Pd. D. Dalam sambutannya, Prof. Junaidi menyampaikan harapannya agar para mahasiswa baru dapat memanfaatkan kesempatan belajar di FMIPA dengan baik. Ia juga menekankan pentingnya ilmu matematika dalam berbagai aspek kehidupan, serta menggali potensi para mahasiswa untuk menjadi saintis muda yang solutif dan adaptif.

Selain itu, Prof. I Wayan Sudarsana, M.Si., Ketua Jurusan Matematika yang di wakili oleh Wakil Dekan Bidang Umum, juga memberikan sejarah singkat tentang perkembangan jurusan Matematika di Universitas Tadulako.

Nur’Eni, S.Si., M.Si., Sekretaris Jurusan Matematika, memperkenalkan jurusan dengan penuh semangat. Ia menjelaskan program-program pendidikan yang ditawarkan dan memperkenalkan dosen pengajar dan tenaga pendidikan.

Selain itu, kegiatan ini juga mencakup pelatihan SILAMIPA (Sistem Informasi Akademik FMIPA) dan belanja KRS untuk mahasiswa baru. Ketua Panitia, Iman Al Fajri, memberikan panduan praktis tentang penggunaan sistem informasi akademik dan prosedur belanja KRS mata kuliah.

Penerimaan Mahasiswa Baru Jurusan Matematika FMIPA Universitas Tadulako ini menandai awal perjalanan akademik yang penuh potensi bagi para mahasiswa baru. Universitas Tadulako berharap bahwa mahasiswa-mahasiswa baru ini akan menjadi generasi saintis muda yang mampu mengukir prestasi dan berkontribusi positif dalam perkembangan ilmu matematika dan statistik di Indonesia dengan keahlian yang solutif dan adaptif.

Dokumentasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *